Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

BLACK CONTEST OTOMOTIF

Gelaran ajang modifikasi terbesar di Tanah Air bertajuk Djarum Black Autoblackthrough (ABT) Final Battle 2007, yang digelar di Hall-B, Jakarta Convention Center (JCC) tanggal 3 - 4 November 2007 kemarin telah usai. Berarti berakhir pula kompetisi para modifikator-modifikator handal dari berbagai daerah tahun 2007.















Dari 10 mobil yang berhasil terpilih dan dinobatkan sebagai The King serta King Nominee di setiap kotanya, akhirnya Mitsubishi Mirage keluaran tahun 2000 milik M.Vandy Haroen berhasil merebut gelar The Champion of Final Battle Autoblackthrough 2007. Hasil ini didapat dari penilaian ketat tim juri internasional NCCA (National Car Custom Association), yang diwakilkan oleh Tim Edwards, Aaron Wang, Randy Ly dan Tommy Ha. Selain memenangkan gelar tersebut, pemuda berbadan bongsor ini juga berhasil membawa pulang hadiah grand prize satu unit Chevrolet Captiva.

David Setiawan selaku pihak panitia penyelenggara ABT mengatakan, "Kami bersukur bahwa even tahun ini tergolong sukses. Namun harapan kami, di tahun-tahun mendatang jumlah peserta dan pengunjung mengalami peningkatan yang signifikan. Karena tahun ini, boleh dikatakan jumlah peserta dan pengunjung mengalami penurunan."

Selain mobil-mobil yang sudah dimodifikasi, even akbar ini turut dimeriahkan oleh para dealer dari 9 ATPM. Sembilan diantaranya adalah Audi, Daihatsu, Mazda, Mitsubishi, Nissan, Renault, Subaru, Volkswagen dan Chevrolet selaku sponsor utama even tersebut. Selain menyiapkan Chevrolet Captiva bagi pemenang The Champion of Final Battle Autoblackthrough 2007, pengunjung yang beruntung juga mendapatkan satu unit Chevrolet Estate.

"Tujuan kami mengikuti even ini adalah memberitahu kepada masyarakat bahwa produk kami juga dapat dimodifikasi layaknya produsen otomotif lainnya. Hal ini kami buktikan melalui Chevrolet Kalos yang kami modifikasi. Dan proyek ini kami namai "M Project", yang artinya Modification Project," ungkap Aristo Kristandyo, Promotion Manager PT. GM AutoWorld Indonesia (GMAWI).

Meskipun diakhir acara sempat terjadi protes dari salah satu kontestan, namun masalah tersebut dapat diatasi oleh pihak ABT dengan baik. Tetapi hal semacam itu bisa dikatakan lumrah bagi setiap pagelaran kontes modifikasi di dunia, apalagi jika hadiah utamanya adalah sebuah mobil. Selamat bagi para pemenang!

http://rasya-thesilverknight.blogspot.com/2009/10/black-contest-otomotif.html